Resep Spesial Membuat Semur Tempe Enak

Resep Spesial Membuat Semur Tempe Enak – Semur adalah salah satu cara memasakan bahan makanan yang sering disajikan sebagai menu sehari-hari. Terdiri dari berbagai macam jenis semur yang banyak dibuat di INdonesia dari mulai semur ayam, semur jengkol, semur telur dan jenis semur yang lainnya. Membahas tentang semur memang tidak akan ada habisnya karena kali ini kami juga kan berbagi resep tentang cara membuat semur dan lebih tepatnya lagi yaitu semur tempe. Semur tempe adalah makanan yang sengaja dibuat dari bahan dasar tempe yang terbuat dari kacang kedelai yang kemudian dibumbui dengan bumbu semur sehingga jadilah semur tempe yang kita inginkan. Semur tempe ini memiliki kualitas rasa yang tidak kalah enak dengan semur daging yang mahal. Meskipun semur tempe ini jauh lebih murah, namun makanan ini tentunya lebih nikmat dan yang paling penting lebih sehat untuk tubuh kita. Makanan berupa semur biasanya dibumbui dengan bumbu kecap manis yang mungkin bumbu ini tidak akan pernah ketinggalan dalam proses membuat semur. Anda bisa langsung membuatnya dan simak rsepnya yang akan disajikan berikut ini.

resep bikin semur tempe

Bahan :

  • tempe 300 gr ( potong kotak )
  • minuak untuk menumis 3 sendok makan
  • 1 batang seari ( memarkan )
  • jahe 1 cm ( memarkan )
  • daun salam 2 lembar
  • kemiri 4 butir ( haluskan )
  • bawang merah 6 butir ( haluskan )
  • bawang putih 2 siung ( haluskan )
  • pala bubuk 1/4 sendok teh
  • kecap manis secukupnya
  • tomat merah 2 buah ( potong-potong )
  • lengkuas 2 cm ( memarkan )
  • garam 1 sendo teh
  • air 500 ml,gula pasir 1 sendok teh

Cara Membuat Semur Tempe :

  1. Tumis bumbu halus hingga harum bersama batang serai, lengkuas, daun salam dan jehe
  2. Masukkan potongan tomat dan tempe kemudian aduk hingga layu
  3. Tuang air secukupnya lalu diamkan sampai mendidih
  4. Tambahkan garam, pala dan kecap manis sambil diaduk rata
  5. Tunggu sampai matang dan kuah menyusut

Hanya dengan menggunakan bahan dasar tempe yang banyak dipasaran juga memiliki harga yang sangat murah ini memang sudah dapat membuat makanan yang sangat enal dan lezat. Mungkin sampai disini dulu pembahasan mengenai Proses dan Cara Membuat Semur Tempe yang enak dan lezat.

 

Incoming search terms:

  • semur tempe
  • resep semur tempe
  • cara membuat semur tempe
  • bumbu semur tempe
  • cara memasak semur tempe
  • resep semur tempe pedas
  • cara masak semur tempe
  • cara bikin semur tempe
  • cara buat semur tempe
  • resep tempe semur
Resep Spesial Membuat Semur Tempe Enak | Nok Iip | 4.5