Cara Membuat Jus Tomat Sehat dan Segar

Cara Membuat Jus Tomat Sehat dan Segar – Tomat merupakan jenis buah atau sayuran yang mungkin kurang diminati oleh banyak orang karena memang rasanya yang kura bersahabat dengan lidah. Buah atau sayur tomat ini memang memiliki rasa yang kalah enaknya dengan jenis buah pada umumnya. Namun demikian, tahukah anda bahwa buah tomat ini dapat dijadikan sebagai obat anti kanker karena mengandung likopen yang memilikizat anti oksidan lebih baik dibanding dengan vit A dan vit C. Bagi anda yang memang tidak suka dengan rasa tomat secara langsung, nah disini kami punya solusinya untuk anda yang memang ingin mengonsumsinya yaitu buah tomat dibuat dengan cara yang sangat mudah menjadi minuman berupa jus yang segar dilidah sehingga anda dapat menimatinya dengan baik dan tidak ada keluhan dengan rasa yang dimiliki pada buah tomat ini. Buah tomat memang memiliki rasa yang khas dan silahkan anda coba resep jus tomat berikut ini.

Cara Membuat Jus Tomat Sehat dan Segar

Bahan :

  • 3 buah tomat merah ukuran besar
  • es batu secukupnya ( dihancurkan )
  • 2 sendok makan air jeruk nipis
  • sirup gula batu sesuai selera
  • susu kental manis secukupnya
  • madu murni secukupnya
  • air atang secukupnya

Cara Membuat Jus Tomat Segar :

  1. Ambil tomat yang sudah disiapkan lalu dicuci dengan air sampai bersih
  2. Potong-potong buah tomat lalu masukkan kedalam blender
  3. Tuang air kedalam blender lalu tambahkan sirup gula batu dan susu kental manis
  4. Blend dengan kecepatan sedang atau tinggi sampai buah tomat menjadi halus
  5. Setelah itu, masukkan es batu kedalam gelas saji dan tuang jus tomat kedalamya
  6. Tunggu beberapa detik sampai dingin sambil diaduk lalu siap dinikmati

Silahkan anda Coba Resep Jus Buah Tomat Sehat yang satu ini dengan mengikuti langkah-langkah yang sudah kami bagikan diatas. Selamat mencoba dan selamat menikmati bersama keluarga anda.

Incoming search terms:

  • cara membuat jus tomat
  • cara membuat jus tomat yang benar
  • cara membuat jus tomat sederhana
  • cara buat jus tomat
  • cara membuat jus tomat yang enak
  • https://resepmembuat com/cara-membuat-jus-tomat-sehat-dan-segar/
Cara Membuat Jus Tomat Sehat dan Segar | Nok Iip | 4.5