Cara Membuat Ayam Goreng Kremes

Cara Membuat Ayam Goreng Kremes  – Ayam goreng kremes adalah kreasi makanan berbahan dasar ayam. Pertama kali hadir nama ayam goreng kremes adalah dari warung makan Suharti yang mana sebagai pelopor dari masakan asli Indonesia ini. Jika Anda bertanya makanan favorit ke teman yang sering jalan-jalan dan mampir ke warung makan, pasti salah satu jawabannya adalah ayam goreng kremes Suharti.

Di Indonesia, masakan berbahan dasar ayam ini sangat digemari banyak orang dari berbagai kalangan. Cara penyajiannya yang khas selalu menggoda keinginan untuk terus melahapnya hingga habis. Cukup dengan tambahan sambal bajak dan lalap sayur seperti timun, daun kemangi, dan kembang kol, suasana masakan terasa spesial.

Cara Membuat Ayam Goreng Kremes

Resep Ayam Goreng Kremes

Banyak warung makan yang klaim bahwa resep ayam kremes buatannya diambil dari ayam goreng kremes Suharti. Apabila Anda ingin tahu rahasia resep ayam goreng kremes enak yang menyerupai milik Suharti, bisa dilihat dan diikuti berikut ini.

Bahan Utama :

  • 1 ekor ayam segar, potong menjadi 6 bagian
  • 600 ml santan kelapa yang agak kental
  • 400 ml air
  • 2 ruas jari rimpang jahe, memarkan
  • 4 lembar daun salam
  • 1 sdm air perasan jeruk nipis
  • 1 sdt bubuk garam
  • Minyak untuk menggoreng

Bahan Bumbu Halus Ayam Goreng Kremes :

  • 10 buah bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 8 butir kemiri, disangrai
  • 1 sdm garam bubuk
  • 2 sdm ketumbar, disangrai pisah dengan kemiri

Bahan Bumbu Kremesan :

  • 240 ml kaldu ayam dari air sisa merebus ayam
  • 17 sendok makan tepung kanji
  • 8 sdm tepung maizena
  • 3 sdm bawang putih, goreng, tumbuk halus
  • 2 butir telur, pecahkan, kocok lepas
  • 1 sdt bubuk kaldu ayam dan garam
  • 1/2 sdt merica

Bahan Pelengkap :

  • Sayuran untuk lalapan yang Anda suka. Saran: Timun, labu siam, kemangi, kol
  • Sambal bajak

Bahan Sambal Bajak :

  • 8 buah cabai rawit merah, iris-iris
  • 3 buah cabai merah besar, iris-iris
  • 1 buah tomat, diiris tipis-tipis
  • 1 sdt terasi matang
  • 1/4 sdt garam

Cara Bikin Sambal Bajak :

  1. Pertama, panaskan minyak goreng secukupnya, tumis cabai rawit, cabai merah, dan tomat hingga setengah matang. Angkat dan tumbuk sampai halus.
  2. Setelah itu, tambahkan terasi matang dan garam bubuk, aduk rata.
  3. Sambal bajak sudah jadi.

Cara Bikin Kremesan Ayam :

  1. Pertama, campur bahan berupa air kaldu ayam, dua jenis tepung, bubuk kaldu ayam, telur kocok, ayam, garam, dan merica dengan cara diaduk hingga berbentuk adonan yang rata dan licin.
  2. Kedua, panaskan minyak goreng dengan jumlah banyak, setelah itu tuang adonan sedikit demi sedikit sembari digerak-gerakkan dengan spatula mengelilingi wajan. Tiriskan apabila adonan habis dan sudah berwarna kecokelatan.
  3. Terakhir, campurkan kremesan ayam dengan bawang goreng.

Cara Membuat Ayam Kremes Renyah :

  1. Pertama, cuci ayam dan lumuri dengan air jeruk nipis beserta garam. Diamkan 15 menit, cuci kembali, tiriskan.
  2. Kedua, panaskan santan, air, daun salam, jahe, dan bumbu halus. Jika sudah, masukkan potongan ayam hingga matang, angkat dan tiriskan.
  3. Ketiga, taburkan kremesan di atas ayam goreng.
  4. Sajikan di piring terpisah yang satu untuk ayam dan kremesan, sementara satunya lagi untuk sambal dan lalapan.

Itulah resep ayam goreng kremes, semoga Anda bisa menikmati hasil buatan sendiri.

Incoming search terms:

  • resep ayam lalapan
  • cara membuat ayam lalapan
  • resep ayam goreng lalapan
  • ayam lalapan
  • Ayam goreng lalapan
  • resep lalapan ayam
  • lalapan ayam
  • ayam goreng kremes
  • cara membuat ayam goreng lalapan
  • resep ayam goreng suharti
Cara Membuat Ayam Goreng Kremes | balqish | 4.5